Tapi semakin ia mendalami al-Quran, Ridley tidak menemukan apa yang dicarinya, ia malah menemukan ajaran Islam yang luhur tentang kaum perempuan, dimana Islam menempatkan kaum perempuan dalam derajat yang tinggi dan mulia. Inilah yang kemudian mendorong Yvonne untuk memilih menjadi seorang Muslim dan sekarang dikenal aktif berdakwah kemana-mana.(Kisah selengkapnya baca: Yvonne Ridley: Saya Kagum Dengan Hak-Hak Yang Diberikan Islam pada Kaum Perempuan di http://www.eramuslim.com/. Kamis, 12/03/2009 16:31 WIB)
Kutipan artikel ini telah mendorong saya agar mengingatkan kita semua umat Islam bahwa sebenarnya ajaran Islam ini sangatlah universal, mengkaji segala aspek kehidupan yang dapat mengantarkan kita menjadi orang yang bahagia dunia dan bahagia di akhirat.
Islam tidak saja mengatur tentang beribada kepada Sang Kholik saja tetapi semua aturan hidup di dunia ini diatur dalam Islam yang tertuang di dalam al-Quran dan Sunnah Rasulallah SAW, termasuk tata cara makan, tidur, berpakaian, bergaul antara sesama muslim dan non-muslim dan lainnya semua di atur oleh Islam, jadi sangat wajar sekali banyak orang non-muslim yang belajar tentang Islam dan akhirnya masuk agama Islam.
Peristiwa yang terjadi pada Ridley itu adalah salah satu dari ribuan pengalaman yang di alami orang-orang yang telah kembali kepada Islam, dimana setelah mereka memeluk agama Islam, mereka dengan giatnya mempelajari Islam dan dengan bangganya mengenakan atiribut-atribut Islam, seperti mengenakan jilbab.
Bagaimana dengan orang Islam sendiri, apakah mereka bangga dengan agamanya sendiri?
Apakah semua orang Islam menggaji secara mendalam ajaran agamanya?
Apakah semua perempuan muslim menutup auratnya sesuai dengan anjuran agama yang di anutnya?
Sadarkah kita bahwa agama Islam itu adalah agama yang sangat sempurna?
dan masih banyak lagi pertanyaan-pertanyaan yang mesti kita renungkan bersama agar kita bisa benar-benar bisa menjadi Muslim yang Kaffa dalam menjalankan agama.